Foto: Tri Buddy |
Bupati Flores Timur,
Antonius H. Gege Hadjon,ST menutup turnamen bola kaki Kolilanang Open Tahun
2018. Acara penutupan ini ditandai dengan penyerahan hadiah kepada para
pemenang kejuaraan yang bertempat di Lapangan Cenderawasih Desa Kolilanang
Kecamatan Adonara, Sabtu (22/09). Hadir pada kesempatan itu, Ketua Tim Pengerak
PKK Kabupaten Flores Timur, Ny. Lusia Hadjon, Anggota DPRD Propinsi NTT Anwar
Hadjral, Kepala Dinas Pemuda Kebudayaan dan Olahraga Drs. Bernadus Beda Keda,
Danranmil 1624-2/ Adonara Mayor Inf. Ignasius Hali Sogen,SE, Kabag Ops AKP
Abdurahman Aba Mean, Wakil Ketua ASKAB PSSI Flores Timur Yitno Wada, Para Camat
sedaratan Adonara, Para Kepala Desa, Tokoh adat dan tokoh masyarakat serta para
pencinta sepakbola sedaratan pulau Adonara.
Bupati Anton Hadjon
dalam sambutannya mengatakan, penyelenggaraan turnamen ini merupakan merupakan
ajang kompetisi yang penting dan strategis dalam rangka menumbuhkembangkan daya
juang, sportifitas, kedisiplinan, dan semangat berolahraga dikalangan
masyarakat terutama orang-orang muda. Selain itu, turnamen ini memberikan
hiburan bagi masyarakat, karena kita tahu bahwa turnamen sepakbola merupakan
salah satu hiburan favorit masyarakat Flores Timur.
"Animo
masyarakat untuk dapat menyaksikan turnamen ini sangat luar biasa, kata Bupati
Anton Hadjon. Hal ini ditunjukkan dengan padatnya penonton yang hadir dan
menyaksikan jalannya pertandingan selama 2 bulan 2 minggu sejak awal hingga
laga final pada hari ini. Diingatkan, dalam sebuah kompetisi, pasti ada yang
gagal dan juga pasti ada yang berhasil. Namun demikian, keberhasilan dan
kegagalan yang dialami oleh masing-masing tim selama turnamen ini berlangsung,
hendaknya dimaknai sebagai sebuah proses belajar yang secara terus menerus
mengasah dan memberikan pengalaman baru untuk tampil lebih baik di even-even
berikutnya. “Pemenang tidak dapat dilahirkan, tetapi pemenang dapat diraih
dengan proses yang panjang melalui latihan-latihan, strategi dan lain
sebagainya”, ungkap Bupati Anton Hadjon.
Dikatakan, Pemerintah
Daerah terus berupaya untuk memfasilitasi proses pembinaan dan pendampingan
terhadap para atlit dari setiap cabang olahraga unggulan daerah, agar bisa
meraih prestasi di even yang lebih tinggi. Hal itu ditunjang dengan penyediaan
sarana dan prasarana olahraga yang memadai, sehingga para atlit merasa nyaman
dan secara maksimal berlatih, mengasah dan mengembangkan kemampuannya. “Untuk
itu, sebagai apresiasi saya pada turnamen ini, Pemerintahan Kabupaten Flores
Timur di Tahun Anggaran 2019 akan memberikan perhatian untuk memperbaiki dan
melengkapi fasilitas-fasilitas yang ada di lapangan ini”. janji Bupati Anton
Hadjon.
Sebelum mengakhiri
sambutannya, Bupati Anton Hadjon menyampaikan terima kasih dan penghargaan
setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana Turnamen Sepakbola Kolilanang Open
2018, ASKAB PSSI Flores Timur, KONI Kabupaten Flores Timur, para pihak keamanan
dari TNI dan POLRI serta semua pihak yang dengan caranya telah bekerja keras
mengambil bagian dalam menyukseskan Turnamen Sepakbola Kolilanang Open 2018
sejak awal pertandingan hingga laga final.
Turnamen Sepakbola
Kolilanang Open Tahun 2018 ditutup secara resmi ditandai dengan penyerahan
hadiah kejuaraan oleh Bupati Flores Timur Antonius H. Gege Hadjon, ST kepada
Tim Agotugu Pepak yang berhasil mengalahkan Tim Naga Barat Lamabelawa di partai
final dengan skor 4-3 lewat drama adu penalti , setelah kedua tim bermain
imbang tanpa gol di waktu normal. Turnamen tersebut diikuti oleh 114 tim dengan
uang pendaftaran sebesar Rp 750.000,- per tim. Sesuai kesepakatan panitia dan
offisial tim dalam tecknikal meeting bahwa total uang pendaftaran ditetetapkan
70% untuk para tim juara sebesar Rp 60.025.000,- dan 30% untuk panitia sebesar
Rp 25.075.000,- . bagi para juara, top skorer dan pemain terbaik juga diberikan
cenderamata berupa tropi dan 1 buah bola kaki, uang pembinaan dan juga uang
perangsang dari para donatur sebesar Rp 1.000.000,- Berikut urutan kejuaraan:
Juara 1 diraih Kesebelasan Agotugu dari Pepak; Juara 2 Tim Naga Darat dari
Lamabelawa; Juara 3 Tim Gagak hitan dari Redontena dan Juara 4 Tim Ikal dari
Lewokeleng. Pemain terbaik dari Club Dolar FC, diraih oleh Ibnu Satria Iskandar
dan Top Scorer disematkan kepada Jimi dari Kesebelasan Gagak Hitam dg
mengoleksi 6 gol (tim humas flt)
Foto: Tri Buddy |
Foto: Tri Buddy |